Terjadi pergeseran era dalam bisnis. Era bisnis
sekarang adalah era dimana arus informasi memegang peranan sangat vital
dibandingkan arus barang. Sehebat dan sebesar apapun seorang pebisnis
memonopoli arus barang, hal tersebut tidak berarti apa-apa jika dia tidak
memiliki informasi. Informasi dalam hal ini adalah yang akurat, terkini, mudah diakses
dan terkendali dalam menguasai distribusinya. Oleh sebab itu maka salah satu
aset perusahaan bisnis modern yang sangat berharga adalah sistem informasi. Yaitu
sistem informasi yang memiliki tingkat respon tinggi serta fokus kepada para
penggunanya dari segala aspek.
Sistem
informasi yang dibangun dengan baik dan benar antara lain dapat meningkatkan
produktivitas, mengurangi stok material produksi serta meningkatkan layanan dan
kepuasan pelanggan. Namun bukan hanya itu, mengkoordinasikan setiap bagian
dalam perusahaan juga meningkatkan kualitas kebijakan manajemen sangat penting.
Demi mencapai target perusahaan, tentu sistem informasi saat ini sangatlah
dibutuhkan. Pada jaman yang serba mengandalkan teknologi, sistem informasi
turut berperan dan dapat membantu mencapai target dalam visi dan misi
perusahaan. Salah satunya pembuatan website perusahaan untuk e-commerse.
Berikut
ini manfaat tak berwujud dari sistem informasi adalah peningkatan kepuasan
konsumen. Peningkatan kepuasan karyawan dan peningkatan mutu dan jumlah informasi juga menjadi salah satu manfaatnya. Lalu manfaat yang berwujud dalam penggunaan
sistem informasi pada perusahaan adalah peningkatan pendapatan. Juga keputusan yang diambil pun dapat lebih cepat
dan presisi terhadap dinamika pasar yang ada. Penumpukan stok material produksi dapat ditekan seminimal mungkin.
Selain pada perusahaan, pemanfaatan sistem informasi juga sangat membantu pada bidang kedokteran. Pemanfaatan sistem informasi sangat berpengaruh terhadap perusahaan medis. Alat-alat perlengkapan yang digunakan oleh para dokter atau tenaga medis sudah menggunakan teknologi sistem informasi. Sistem medis ini sangat berfungsi untuk pemeriksaan, pemeliharaan, dan pengobatan. Masih sangat banyak manfaat sistem informasi pada bidang kedokteran. Sistem informasi pada perusahaan medis mampu menyediakan informasi berkualitas dan sesuai dengan manajemennya.
Selain pada perusahaan, pemanfaatan sistem informasi juga sangat membantu pada bidang kedokteran. Pemanfaatan sistem informasi sangat berpengaruh terhadap perusahaan medis. Alat-alat perlengkapan yang digunakan oleh para dokter atau tenaga medis sudah menggunakan teknologi sistem informasi. Sistem medis ini sangat berfungsi untuk pemeriksaan, pemeliharaan, dan pengobatan. Masih sangat banyak manfaat sistem informasi pada bidang kedokteran. Sistem informasi pada perusahaan medis mampu menyediakan informasi berkualitas dan sesuai dengan manajemennya.
http://elib.unikom.ac.id/download.php?id=50965
Sabarguan, Boy. 2009. Sistem Berbantuan Komputer pada Bidang Kedokteran. Jakarta: UI-Press.
Sabarguan, Boy. 2009. Sistem Berbantuan Komputer pada Bidang Kedokteran. Jakarta: UI-Press.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar